Kamis, 21 Juli 2011

Karakter Wanita Pada Sepatu yang Dipakainya

Ada banyak cara untuk mengenali kepribadian seseorang, terutama wanita. Para wanita biasanya terkenal akan sifatnya yang tak bisa diduga dan tidak rasonal, karena terlalu sering mengutamakan hati. Bagaimana cara mengetahui karakter seorang wanita? Lihat saja sepatunya. Kenapa? Karena menurut Million Looks, sepatu yang dikenakannya bisa menunjukkan karakter wanita itu.

Stiletto / Sepatu Hak Tinggi
Wanita yang suka mengenakan sepatu stiletto biasanya adalah wanita yang memiliki pribadi luar biasa dan selalu ingin jadi pusat perhatian. Wanita dengan sepatu jenis ini biasanya kekeuh pada suatu hal, meski pun moodnya sering berubah-ubah. Sepatu ini juga seringkali diidentikkan dengan kesan seksi, dan memang, sepatu ini memberikan kesan sensual. Wanita dengan sepatu ini juga dianggap bisa mencari daya tarik dalam dirinya, terutama daya tarik sensual.

Flats / Sepatu Hak Datar
Wanita dengan sepatu hak datar adalah wanita dengan pribadi yang ramah, meyenangkan, dan membosankan. Biasanya wanita tipe ini masih punya sifat kekanak-kanakkan. Katanya sih, wanita tipe ini adalah tipe-tipe fashionista dan suka sekali dengan baju baru.

Boots
Wanita dengan boots adalah wanita yang egois dan sukar percaya dengan orang lain. Meski demikian mereka biasanya cerdas dan sangat sensisitf. Walaupun terlihat tomboy, tapi kebanyakan wanita dengan sepatu boots adalah wanita yang tidak suka dengan kekerasan.

Pantofel / Oxford
Wanita dengan sepatu pantofel atau oxford biasanya adalah wanita yang suka menyembunyikan perasaannya. Wanita ini juga bisanya orang yang punya ambisi dan keinginan yang kuat. Dan satu lagi, mereka adalah tipe yang sangat mudah bersosialisasi.

Sneakers
Wanita yang gemar memakai sepatu sneakers biasanya adalah pribadi yang kreatif dan mudah bergaul. Mereka juga tipe yang gampang bosan dan tidak menyukai rutinitas.  Mereka biasanya senang berada di tengah-tengah orang yang mencintainya. Lihat saja para gadis abege. Hehe

Wedges
Wanita pecinta wedges adalah wanita yang peraya diri dan to the point dalam berpendapat. Meski demikian, kadang mereka juga agak ragu-ragu dalam pengambilan keputusan. Mereka juga lebih suka pada lelaki yang bisa diandalkan dan mudah dipercaya.

Bagaimana? Sepatu favorit anda masuk daftar atau tidak? Tapi jangan terlalu percaya dengan ramalan ini, karena setiap pribadi manusia pasti berbeda. Just be yourself and be confident!! And don’t forget to put smile on your face J

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Lia: saya suka sepatu yang ungu itu "Pantofel / Oxford"

adeline mengatakan...

hehhe.. trims sudah mampir

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...