Senin, 10 Oktober 2011

Manfaat Seledri bagi Kesehatan dan Kecantikan

Siapa yang tidak mengenal seledri. Bersama bawang daun, biasanya seledri digunakan salah satu bahan masakan yang bisa memberikan aroma khas yang bikin ngiler, terutama untuk makanan berkuah seperi sop atau soto. Tapi tahukah ada bahwa seledri ini memiliki manfaat yang sangat penting bagi dunia kecantikan dan kesehatan?

Ternyata, seledri menyimpan kandungan yang sangat baik bagi kesehatan otak dan rambut. Penelitian menunjukkan bahwa seledri mengandung senyawa flavonoid yang bernama luteolin. Senyawa ini dipercaya bisa melawan proses penuaan pada seluruh sel di tubuh kita. Senyawa ini jugalah yang bisa mengurangi resiko penyakit kanker dan jantung. Luteolin terdapat di dedaunan lain seperti peterseli, daun teh chamomile, oregano dan rosemary.

Apa manfaatnya?

Bagi otak, senyawa ini sangat berguna agar kinerja otak tidak cepat menurun. Jadi, ada baiknya mengkonsumsi seledri bagi anda yang sudah berumur paruh baya, agar kelak ketika sudah agak lebih tua, kinerja otak masih tetap baik.

Bagi rambut, seledri bisa digunakan sebagai obat alternatif untuk meluruskan rambut. Selain itu, biasanya para orang tua akan memberikan ekstrak seledri ke rambut sang anak, agar rambutnya tumbuh subur, lebat dan indah.
Ada satu cara yang sempat saya baca dari sebuah artikel di majalah. Isinya adalah tentang bagaimana meluruskan rambut secara alami dengan seledri. Berikut ini saya berikat intisarinya:
  • Ambil seledri sesuai kebutuhan anda yang masih segar,kemudian tumbuk sampai hancur, beri sedikit air lalu diperas.
  • Air seledri tersebut diamkan selama semalam .Jika sudah didiamkan semalam pijitkan kepala anda dengan air seledri , diamkan beberapa menit, lalu bilas dengan air bersih.
  • Lakukan secara rutin selama seminggu berturut-turut. Katanya sih rambut akan berubah lurus (meski tidak drastis).
Eh, jangan lupa, meski ada sebagian orang yang tidak begitu suka dengan aromanya, seledri ini ternyata sangat bagus untuk diet karena kandungan seratnya yang rendah kalori. Jadi, ini salah satu alternatif menu diet baru.

Selamat mencoba !!

Sumber: wikipedia, yahoo
Gambar: dreamstime.com, femtalks.com

4 komentar:

asaz mengatakan...

sebagai penyubur rambut apakah untuk orang tua berlaku atau tidak?

adeline mengatakan...

wahahaha, ketauan dong umur mas udah.... hehehe, aq gatau mas, mungkin bisa kali ya, tapi ya mungkin hasilnya ga akan maksimal..hehe

cream perawatan mengatakan...

ada manfaat dibalik seledri yang belum tahu nih,,
setelah baca bisa dipraktekkan agar rambut terlihat lebih berkilau cantik,,
makasih infonya,,

adeline mengatakan...

sip, sama-sama :D

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...