Senin, 17 Oktober 2011

Mengenal Jenis-Jenis Pasta


Siapa yang tidak suka pasta??

Semua orang pasti suka pasta. Apalagi, pasta bisa disajikan dengan berbagai macam saus yang rasanya bisa disesuaikan dengan lidah si pelahap. Pasta itu ada macam-macam lho, namanya pun beragam. Pasta Italia biasanya namanya sering diberi imbuhan –ini, -elli, atau –etti.

Di Asia, khususnya Asia Timur seperti Jepang dan Korea juga mengenal pasta. Mungkin di sana lebih di kenal dengan sebutan ramen dan dangmyeon. Sama seperti mie yang kita kenal di Asia Tenggara, semua jenis pasta (baca: mie) ini terinspirasi dari kebudayaan China yang menyebar ke seantero Asia.

Kali ini, saya akan memberikan anda sedikit informasi mengenai jenis-jenis pasta. Silahkan disimak ya.

Spaghetti
Pasta yang paling sering kita temui. Bentuknya bulat dan agak besar.

Spaghettini
Bentuknya lebih kecil dari spaghetti. Banyak dijual di pasaran.

Vermicelli

Bentuknya lebih tebal dari spaghetti. Merupakan salah satu pasta tradisional Italia. Secara literal, namanya berarti cacing kecil.

Fettuccini
Fettuccini  adalah salah satu pasta yang terkenal dalam kuliner Romawi. Bentuknya pipih memanjang. Karena bentuknya ini makanya disebut fettuccini, yang dalam bahasa Italia artinya pita kecil. Salah satu menu yang sering kita temui biasanya adalah Fettuccini Alfredo. 

Lasagna
Lasagna adalah makanan olahan pasta yang dipanggang di oven, dibuat dari adonan lasagne yang ditambah dengan daging, sayuran, dsb. 

Cannelloni
Cannelloni adalah pasta berbentuk silinder yang biasanya diisi dengan berbagai isian, mulai dari keju ricotta, sayuran, dan daging. 

Penne
Pasta penne juga sering kita temui. Bentuknya silinder denga potongan yang tajam di kedua sisinya. Penne ini ada dua macam, yaitu yang kulit luarnya bergerigi dan yang tidak bergerigi. 

Hmm... Sebenarnya masih ada banyak lagi jenisnya. Siap-siap baca lanjutannya nanti ya!

Sumber dan Gambar: wikipedia







1 komentar:

Obat Penurun Kolesterol mengatakan...

enak sekali semua pasta diatas, jadi lapar lagi..

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...